Breaking News

Sekda Serahkan Bantuan Tuk Keluarga PNS

Dirgantara ** Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Barat H.Ali Asmar menyerahkan secara simbolis bantuan uang duka, uang masuk perguruan tinggi negeri dan beasiswa bagi siswa berprestasi anak PNS di auditorium gubernuran hari ini, senin (18/4).
 
Berdasarkan laporan dari sekretaris Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Sumatera Barat Eko Paisal, bantuan yang akan diserahkan berupa bantuan beasiswa, bantuan masuk perguruan tinggi dan bantuan uang duka bagi PNS/keluarga.
 
Untuk bantuan beasiswa bagi siswa berprestasi sebagai berikut :
- SD sebanyak 106 orang dengan jumlah dana Rp.31.000.000
-SMP sebanyak 37 orang dengan jumlah dana Rp.14.800.000
-SMA sebanyak 30 orang dengqn jumlah dana Rp.15.000.000
 
Untuk bantuan masuk perguruan tinggi sebagai berikut :
- jurusan IPA sebanyak 103 orang dengan jumlah dana Rp.206.000.000
-jurusan IPS sebanyak 67 orang dengan jumlah dana Rp. 67.000.000
 
Sementara bantuan uang duka sebagai berikut:
- bagi PNS sebanyak 23 orang dengan jumlah dana 23.000.000
-bagi keluarga sebanyak 10 orang dengan jumlah dana Rp.5000.000
Total dana keseluruhan sebesar Rp.363.600.000

Selanjutnya Sekretaris Daerah Prov Sumatera Barat Ali Asmar dalam sambutannya mengatakan," Secara nasional KORPRI telah berkontribusi amat banyak terhadap anggotanya,dimana lewat rekomendasi KORPRI lah kita dapat penggajian yang memadai, pelayanan kesehatan,pelayanan pensiun dan jaminan kecelakaan kerja, perpanjangan usia pensiun 58 tahun, dan juga gaji ke-13 dan ke-14. Dalam kesempatan ini saya sampaikan,bahwasanya saya sangat bangga kepada orang tua anak-anak PNS yang berprestasi, karena prestasi anak tidak terlepas dari pembinaan dan ajaran orang tuanya. Dan bagi anak-anak PNS bapak berpesan agar selalu mempertahankan dan meningkatkan prestasinya."
 
"Selanjutnya bagi anak-anak yang mendapat bantuan beasiswa masuk Perguruan Tinggi Negeri agar rajin dalam mengikuti perkuliahan sehingga nanti lulus dengan memperoleh nilai IPK yang sangan memuaskan. Selain itu saya juga mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya kepada PNS yang meninggal dunia, semoga amal ibadahnya selama ini sebagai abdi negara dan abdi masyarakat diterima oleh Allah SWT..Amiiin". Pesan Ali Asmar. Dimas