Breaking News

Walikota Ajak Warga Gabung Dengan Koperasi

D'on~Sebagai lembaga ekonomi yang tahan banting dan berbasis rakyat, koperasi diharapkan dapat berkembang pesat. Selain itu, koperasi diharapkan memiliki anggota yang cukup banyak. ini disampaikan Walikota Padang H. Mahyeldi Dt Marajo usai membuka jalan santai dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke-69 di Monumen Merpati Perdamaian, Muaro Lasak, Padang.

"Warga diharapkan tergabung ke dalam koperasi di manapun berada," aoalagi koperasi akan sangat menentukan ekonomi lebih kemasyarakat. Dengan kehadiran koperasi, masyarakat akan dengan mudah berhadapan dengan lembaga keuangan yang kapital. "Koperasi menjadi kekuatan bagi masyarakat," terang Mahyeldi.

Di Kota Padang, peranan koperasi telah berjalan baik. Ini ditandai dengan cukup banyaknya penghargaan yang diperoleh. Seperti penghargaan terbaik Koperasi Pegawai Negeri (KPN), Satya Lencana Koperasi, dan lainnya.

"Mudah-mudahan ke depan semakin banyak penghargaan yang diraih," harap Mahyeldi. Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang, Yunisman menyebut koperasi di Kota Padang semakin maju dan berkembang pesat. Kebangkitan koperasi tidak saja di daerah lain, akan tetapi di tempat kelahiran Bapak Koperasi, yakni di Sumatera Barat.
"Koperasi juga tersenyum di sini," terangnya.

Di sisi lain Yunisman menyebut bahwa dari 236 koperasi yang ada, beberapa diantaranya tidak aktif. Berbagai penyebab koperasi tersebut tidak aktif. Diantaranya karena telah pindah alamat, pengurus yang telah wafat, dan lainnya.

Koperasi yang tidak aktif itu akan kembali "dihidupkan". Dinas Koperasi dan UKM akan merevitalisasi koperasi yang tidak aktif sehingga kembali eksis di tengah masyarakat.

Pagi itu, ratusan peserta jalan santai tumpah ruah di depan Monumen Merpati Perdamaian. Walikota melepas peserta dengan mengangkat bendera start. Berbagai hadiah menarik disiapkan panitia lomba. (rel/Charlie)