Ditresnarkoba Polda Sumut Tumpas Jaringan Narkoba Jenis Baru
D'On, Sumatera Utara- Unit 1 Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Sumatera Utara dibawah kepemimpinan AKBP. Hilman Wijaya S.I.K, pada hari Jumat (24/02) lalu, berhasil melakukan penangkapan terhadap 1 orang laki-laki atas nama Herman, seorang warga Jl. Amaluhur, beserta barang bukti sejumlah 2 Ons sabu-sabu. Dari pelaku pertama, selanjutnya dilakukan pengembangan dan ditangkap sepasang suami istri atas nama Ajis dan Uci dengan barang bukti seberat 6 Ons sabu-sabu, yang selanjutnya terus dilakukan pengembangan hingga ke akarnya hingga dilakukan penangkapan kepada Jonson kemarin yang kedapatan memiliki 3 butir ekstasi dan 288 botol Ketamin HCL 100ml.
“Ini bahan yang baru ditemukan lagi di wilayah Sumatera Utara.” ujar Direktur Narkoba Polda Sumatera Utara Kombes Pol. Drs. Edy Iswanto.
Kombes Edy juga mengatakan penangkapan tersebut akan dikembangkan sampai kepada pemasoknya dan menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama memerangi kejahatan Narkoba dan segera melaporkan apabila mengetahui adanya penyalahagunaan Narkoba tersebut. (dvsh)
“Ini bahan yang baru ditemukan lagi di wilayah Sumatera Utara.” ujar Direktur Narkoba Polda Sumatera Utara Kombes Pol. Drs. Edy Iswanto.
Kombes Edy juga mengatakan penangkapan tersebut akan dikembangkan sampai kepada pemasoknya dan menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama memerangi kejahatan Narkoba dan segera melaporkan apabila mengetahui adanya penyalahagunaan Narkoba tersebut. (dvsh)