Breaking News

Jokowi Resmikan Pospol Perbatasan RI-Malaysia diujung Kalbar

D'On, Kapuas (Kalbar)- Setelah meresmikan Pos Lintas Batas Negara Terpadu Nanga Badau, di Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Kamis, 16 Maret 2017, Presiden Jokowi dan rombongan mampir di Polsek Batang Lupar yang merupakan wilayah Perbatasan (Indonesia-Malaysia) di Kapuas Hulu, Kapolda Kalbar Irjen (Pol) Drs. Musyafak turut mendampingi Presiden dalam kegiatan tersebut.

“Tempatnya cukup jauh dari Kota Putusibau, namun seiring dengan pembangunan infrastruktur yang merata, ekonominya akan semakin bergairah, kerjasama dengan negara tetangga meningkat dan saya yakin di daerah perbatasan ini juga semakin maju seperti kota-kota besar di Indonesia,” kata Jokowi.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meresmikan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) terpadu Nanga Badau di Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu.

“Hari ini telah kita resmikan satu lagi Pos Lintas Batas Negara di Badau dan kita berharap dengan kondisi yang lebih baik akan membantu mendorong ekonomi di perbatasan daerah dan juga kita harapkan bisa juga mendorong ekspor dalam jangka panjang,” kata Presiden

Pada 21 Desember 2016, Presiden meresmikan PLBN Entikong, kabupaten Sangau, Kalimantan Barat, dan pada Jumat, 17 Maret 2017, Presiden rencananya akan meresmikan PLBN terpadu Aruk di Sambas, Kalbar.(dvsh)