Breaking News

NIh Lho Guys Asal-Usul April Mop

D'On,- April mop atau bisa disebut April Fool’s Day merupakan kegiatan yang diperingati setiap tanggal 1 April.

Pada tanggal tersebut, orang-orang berbohong atau membuat lelucon kepada seseorang tanpa dianggap bersalah. Adanya peringatan April Mop, terkadang membuat liputan berita yang terbit pada tanggal 1 April pun menjadi diragukan.

Seperti kejadian pada 1 April 1946, di Hawaii dan Alaska, 165 orang tewas karena adanya gempa bumi dan tsunami yang menerjang dua daerah tersebut. Banyaknya orang yang tewas karena mereka tidak percaya dengan berita akan kedatangan tsunami.

Sebenarnya tahukah kamu mengenai asal-usul diperingatinya April Mop?

Dikutip dari beberapa sumber ada asal-usul dari Perancis dan Spanyol:

Di Perancis, April Mop sudah dikenal sejak tahun 1582. Ketika itu rakyat Perancis melakukan perayaan tahun baru pada awal April atau akhir bulan Maret. Namun hal ini diubah oleh Pope Gregory XIII yang semula dalam 1 tahun hanya 10 bulan menjadi 12 bulan seperti kalender Masehi saat ini.

Tetapi karena ketidaktahuan dan ketidakpercayaan, rakyat Perancis tetap merayakan 1 April sebagai tahun baru. Perilaku tersebut ditertawakan oleh sejumlah masyarakat. Orang-orang itulah yang disebut sebagai “April Fools” atau orang-orang yang tertipu pada bulan April.

Di Spanyol, merayakan April Mop pada tanggal 28 Desember yang disebut Dia de los Santos Inocentes, yang artinya hari anak tak bersalah. Sampai pemerintah Spanyol mengeluarkan undang-undang baru agar pada 28 Desember 1978 diundur sehari supaya tidak dijadikan bahan tertawaan atau dianggap sebagai lelucon.

Menurut Joseph Boskin, profesor dari Boston University, April Mop berawal dari para pelawak kerajaan Romawi pada masa pemerintahan Raja Constantin I di abad 3-4 sesudah Masehi.

Para pelawak ini mengajukan petisi kepada raja untuk mengizinkan mereka untuk menjadi raja walaupun hanya sehari. Raja menyetujui petisi tersebut dan mengangkat Jeter yaitu salah satu pelawaknya untuk menjadi raja dalam sehari pada 1 April.

Kemudian 1 April diperingati sebagai hari kemustahilan. Sejak itulah 1 April dikenal dengan April Mop.

Nah, sekarang tahu kan bagaimana April Mop bisa dikenal dengan hari untuk membuat lelucon? Semoga bisa menambah pengetahuan kamu mengenai asal-usul April Mop.
 
#cnnind