Amrizal Hadi Harapkan Generasi Muda Dapat Aplikasikan Isi Al-Quran
D'On, Padang-- Amrizal Hadi anggota DPRD Kota Padang dari Fraksi Partai Nasdem, sangat berharap generasi muda bukan hanya sekedar hafal Al-Qur’an, namun juga dapat mengaplikasikan kandungan isi kitab suci tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini ia samapikan saat membuka lomba Musabaqah Tilawati Quran antar Mesjid dan Mushalla se Kelurahan Andalas, Jumat malam (21/4/2017) ini.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Remaja Masjid Al-Hidayah, Kelurahan Andalas, dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
“Kami selalu mendukung kegiatan positif ini, apalagi saat ini Pemko Padang mendorong generasi muda untuk dapat menghafal al-quran. Tentu saja kami dari DPRD Padang mendorong kegiatan ini,” ujarnya.
Selain itu Amrizal juga menambahkan bahwa menghafal al-quran sangat bagus apalagi dapat diaplikasi isi kandungan kitab suci tersebut dalam kehidupan, dan itu sangat bagus sekali, ujarnya.
Diharapkan kegiatan ini dapat berlangsung lancer dan menciptakan genarasi yang beriman dan berahlak luhur nantinya, pungkas Amrizal. (mond)
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Remaja Masjid Al-Hidayah, Kelurahan Andalas, dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
“Kami selalu mendukung kegiatan positif ini, apalagi saat ini Pemko Padang mendorong generasi muda untuk dapat menghafal al-quran. Tentu saja kami dari DPRD Padang mendorong kegiatan ini,” ujarnya.
Selain itu Amrizal juga menambahkan bahwa menghafal al-quran sangat bagus apalagi dapat diaplikasi isi kandungan kitab suci tersebut dalam kehidupan, dan itu sangat bagus sekali, ujarnya.
Diharapkan kegiatan ini dapat berlangsung lancer dan menciptakan genarasi yang beriman dan berahlak luhur nantinya, pungkas Amrizal. (mond)