Breaking News

Fantastis !!! Honor Ketua Baznas dan Anggotanya Lumayan Besar

D'On, Padang (SUMBAR),- Bergulirnya dugaan kasus penyelewengan dana Ummat di tubuh Baznas Kota Padang, dan terjadi silang sengketa antara Baznas Kota Padang dengan DPRD Kota Padang sehingga sejumlah anggota dewan menjalankan Hak angket untuk mengupas dugaan penyelewengan dana ummat tersebut.

Terlepas dari sengkarut antara DPRD Kota Padang dengan Baznas Kota Padang, mari kita telisik upah atau gaji yang didapatkan Ketua dan anggota Baznas Kota Padang.

Dirunut dari tabel perincian honor atau upah yang diterima Ketua dan anggota Baznas Kota Padang ditahun 2016, honor yang diterima terbilang fantastis besar, berikut rinciannya.


Ketua Episantoso,SP menerima Rp 11.231.000 perbulannya. Sedangkan anggota dijatah antara Rp 6 juta sampai Rp 8 juta.

Ketua Baznas Kota Padang mendapat penghasilan sebanyak itu terdiri dari; honor Rp 6 juta tambah tunjangan transport Rp 1.935.000, makan Rp.936.000, tunjangan istri Rp.600 ribu, tunjangan anak maksimal 3 anak @ Rp 120.000, BPJS Rp.400.000, Jamsostek Rp 1 juta. Total penghasilan Epi Santoso sebulannya Rp 11.231.000.

Baznas kota Padang yang berkantor di km 12  by Pass Sei Sapiah itu dikelola sebanyak 5 orang. Selain ketua Episantoso dibantu oleh 4 wakil, yakni H.Syafriadi Autid, S.Pd dengan jabatan Waka Pengumpulan menerima honor Rp 7.546.000, Nur Salim,A.MA Waka Pendistribusian dan Pendayagunaan dengan honor Rp 8.266.000, Elni Sumiarti,SE MSi Waka Keuangan mendapat honor Rp 6.976.000.

Terakhir Siri Firdaus, M.Ag  Waka Adm,SDM,Umum dengan honor Rp 6.976.000. Total pengeluaran Baznas Padang setiao bulannya adalah Rp 40.995.000. (mond)