Breaking News

Permainan Kolektif Swiss Tahan Imbang Brazil

D'On, Russia,- Juara Dunia lima kali Brazil mendapat tantangan dari Swiss di laga Perdana Grup E Piala Dunia Russia 2018. Mengarungi babak penyisihan grup E Brazil mendapat lawan berat dari tanah Eropa Swiss.

Turun dengan kekuatan penuh laga berjalan alot dan seimbanh sebelum skor berubah menjadi 1-0 berkat gol khas Philippe Coutinho dari luar kotak penalti. Tendangan melengkung Coutinho dimenit ke-20 tak mampu ditepis Sommer kiper Swiss.

Tertinggal gol Coutinho Swiss mencoba menekan Brazil, namun solidnya gelandang tengah Brazil, membuat Swiss seperti kehilangan akal membuat peluang.

Hingga wasit meniup peluit berakhir babak pertama skor tetap tidak berubah 1-0 untuk keunggulan Brazil.

Kolektifitas Swiss

Jeda peluit babak pertama, Swiss langsung mengambil inisiatif penyerangan. Baru lima menit berjalan Swiss berhasil menyamakan kedudukan setelah Zuber menanduk bola hasil sepakan penjuru dan bersarang ke gawang Brazil kawlan Allison Becker, kedudukan imbang 1-1.

Tak ingin ditahan imbang Swiss, Canaries julukan tim Brazil memasukan Fernandinho dimenit ke 60 menggantikan Casemiro dan Renato Augusto masuk menggantikan Paulinho dimenit 67. Namun usaha Brazil tidak membuahkan hasil berkat kolektifitas pemain Swiss.

Pelatih Swiss memasukan Zakaria menggantikan peran Berahmi dimenit ke-70, dan menarik keluar Saferovic dimenit 79 digantikan Embolo. Sedangkan Brazil menambah amunisi serangan dengan memainkan Firminho penyerang Liverpool dimenit ke 78.

Mengalami cedera kapten Swiss terpaksa meninggalkan lapangan dimenit 86 dan digantikan Lang.

Hingga peluit panjang berbunyi tidak ada lagi gol tercipta. Skor berakhir sama 1-1. (mond)