Cek Perdagangan IHSG Hari Ini
D'On, Jakarta,- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia diperkirakan masih berada pada tren penguatan jangka pendek untuk menuju kisaran 6.130-6.220. Pada perdagangan kemarin IHSG sempat melemah didera aksi profit taking namun kembali ke jalur hijau di akhir perdagangan.
"Walau laju IHSG sedikit tersendat akibat aksi profit taking, kami melihat ada peluang kenaikan lanjutan dalam tren jangka pendek yang bermula dari low 5.670," ujar Senior Research PT KGI Sekuritas Indonesia, Yuganur Wijanarko, dalam laporan risetnya di Jakarta, Kamis (30/8/2018).
Ia menjelaskan, IHSG pada perdagangan hari ini akan berupaya menguji kekuatan naik menuju kisaran resisten atas 6.130-6.220.
Adapun, saham-saham yang layak ditransaksikan pada hari ini antara lain, yaitu:
1. PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA), dengan target profit taking di kisaran Rp4.240-4.340-4.440, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp4.120 dan Rp4.080, disarankan cut-loss pada posisi Rp4.010.
2. PT Astra International Tbk (ASII), dengan target profit taking di kisaran Rp7.750-7.950, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp7.375 dan Rp7.275, disarankan cut-loss pada posisi Rp7.175.
3. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN), dengan target profit taking di kisaran Rp5.200-5.400, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp4.920 dan Rp4.820, disarankan cut-loss pada posisi Rp4.780.
4. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR), dengan target profit taking di kisaran Rp45.450-47.850, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp44.150 dan Rp43.750, disarankan cut-loss pada posisi Rp43.150. (nana)