Sesuai Intruksi Presiden, Kemenpora Akan Segera Cairkan Bonus Para Atlet Asian Games
D'On, Jakarta,- Bonus atlet Asian Games 2018 asal Indonesia dikabarkan akan cair pekan depan.
Dilansir dari laman kemenpora.go.id, Menpora Imam Nahrawi bahkan memastikan perihal bonus atlet Asian Games 2018 itu.
Padahal, bonus untuk para atlet itu biasanya akan cair dua sampai tiga bulan pasca perlombaan berlangsung.
Namun Imam Nahrawi mengungkapkan bahwa kini bonus tersebut akan cair dengan cepat.
Menurut Imam Nahrawi, keputusan tersebut adalah karena instruksi dari Presiden Joko Widodo.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi ingin bonus tersebut dapat dicairkan sebelum keringat para atlet mengering.
"Biasanya dalam ajang multieven, seperti SEA Games, bonus dicairkan setelah seluruh rangkaian pertandingan hingga ASEAN Para Games (untuk penyandang disabilitas) selesai, yang kira-kira membutuhkan waktu kira-kira dua hingga tiga bulan. Namun, untuk Asian Games 2018 ini akan kami percepat, sesuai dengan instruksi dari Bapak Presiden Joko Widodo yang ingin bonus ini dicairkan sebelum keringat atlet mengering," ujar Imam Nahrawi.
Atas kabar tersebut, Imam Nahrawi pun kembali menegaskannya.
Bahkan tak hanya para atlet, sang pelatih beserta asistennya pun juga akan mendapatkan bonus tersebut.
"Kami pastikan pekan depan bonus atlet peraih medali sudah cair, dan bonus ini diberikan baik bagi atlet maupun pelatih dan asisten pelatihnya,” jelasnya.
Bonus untuk para atlet itu rupanya memiliki perbedaan.
Yakni para atlet perorangan dengan atlet yang berpasangan maupun beregu.
Tak hanya itu, medali yang mereka dapatkan juga menjadi penentu nominal bonus yang mereka dapatkan.
Namun bukan cuma atlet, para pelatih dan asistennya juga ternyata mendapatkan bonus tersebut.
Dilansir dari laman kemenpora.go.id, berikut adalah daftar beserta rincian dari bonus tersebut.
- Peraih Emas perorangan mendapatkan 1,5 Miliar Rupiah, Peraih Medali Emas untuk Pasangan/Ganda sebesar 1 Miliar Rupiah per-orang, dan Emas beregu 750 juta Rupiah per-orang.
- Peraih perak perorangan mendapatkan 500 juta Rupiah, Perak untuk Ganda sebesar 400 juta Rupiah per-orang, dan perak beregu 300 juta Rupiah per-orang.
- Peraih perak perorangan mendapatkan 500 juta Rupiah, Perak untuk Ganda sebesar 400 juta Rupiah per-orang, dan perak beregu 300 juta Rupiah per-orang.
- Untuk peraih perunggu perorangan mendapatkan 250 juta Rupiah, Perunggu Ganda 200 juta Rupiah per orang, dan peraih perunggu beregu sebesar 150 juta Rupiah per orang.
Pemerintah juga akan memberikan bonus kepada pelatih dan asisten pelatih
- Para pelatih perorangan/ganda mendapatkan 450 juta Rupiah untuk emas, 150 juta Rupiah untuk perak, dan 75 juta Rupiah untuk perunggu.
- Para pelatih beregu mendapatkan 600 juta Rupiah untuk emas, 200 juta Rupiah untuk perak, 100 juta Rupiah untuk perunggu.
- Setiap medali kedua dan seterusnya, para pelatih mendapatkan 225 juta Rupiah untuk emas, 75 juta Rupiah untuk perak, dan 37,5 juta Rupiah untuk perunggu.
- Untuk asisten pelatih perorangan/ganda mendapatkan 300 juta untuk emas, 100 juta untuk perak, dan 50 juta untuk perunggu.
- Para asisten pelatih beregu mendapatkan 375 juta Rupiah untuk emas, 125 juta Rupiah untuk perak, dan 62,5 juta Rupiah untuk perunggu.
- Para asisten pelatih beregu mendapatkan 375 juta Rupiah untuk emas, 125 juta Rupiah untuk perak, dan 62,5 juta Rupiah untuk perunggu.
- Setiap medali kedua dan seterusnya, para asisten pelatih mendapatkan 150 juta Rupiah untuk emas, 50 juta Rupiah untuk perak, dan 25 juta Rupiah untuk perunggu. (alang)