Bupati Ali Mukhni Beri Santunan Keluarga Korban Tanah Longsor
D'On, Padang Pariaman,- Bupati Ali Mukhni menyerahkan bantuan sebesar Rp. 7,5 juta kepada Wisnu (45) dan Ratnawati (35), pasangan suami isteri yang merupakan korban selamat akibat musibah longsor yang melanda Korong Padang Toboh, Nagari Parit Malintang, Kecamatan Enam Lingkung, Kabupaten Padang Pariaman, Rabu (10/10) kemarin.
Kedua pasangan suami isteri tersebut tampak masih sangat shock menghadapi musibah yang baru saja menimpa keluarganya. Tiga orang anak laki laki mereka menjadi korban meninggal dunia pada peristiwa naas malam Rabu itu.
Bantuan tersebut terdiri dari bantuan Baznas Padang Pariaman sebesar Rp. 5 juta dan bantuan atas nama keluarga besar Bupati Ali Mukhni sebesar Rp. 2,5 juta.
Bantuan lainnya juga berasal dari BPBD Padang Pariaman, berupa seperangkat peralatan memasak atau alat rumah tangga.
Bupati Ali Mukhni meminta kedua pasangan suami isteri dan keluarga besarnya untuk sabar, tawakal dan ikhlas menerima cobaan kehilangan ketiga anaknya. Bupati mengatakan bahwa rizki dan umur sudah menjadi ketentuan dari Allah.
"Doakan ketiganya diterima di sisi Allah dan semoga ketiga anak tersebut menjadi jalan untuk orang tuanya ke surga," pesan Bupati sambil menyerahkan bantuan duka cita. (hms)
Kedua pasangan suami isteri tersebut tampak masih sangat shock menghadapi musibah yang baru saja menimpa keluarganya. Tiga orang anak laki laki mereka menjadi korban meninggal dunia pada peristiwa naas malam Rabu itu.
Bantuan tersebut terdiri dari bantuan Baznas Padang Pariaman sebesar Rp. 5 juta dan bantuan atas nama keluarga besar Bupati Ali Mukhni sebesar Rp. 2,5 juta.
Bantuan lainnya juga berasal dari BPBD Padang Pariaman, berupa seperangkat peralatan memasak atau alat rumah tangga.
Bupati Ali Mukhni meminta kedua pasangan suami isteri dan keluarga besarnya untuk sabar, tawakal dan ikhlas menerima cobaan kehilangan ketiga anaknya. Bupati mengatakan bahwa rizki dan umur sudah menjadi ketentuan dari Allah.
"Doakan ketiganya diterima di sisi Allah dan semoga ketiga anak tersebut menjadi jalan untuk orang tuanya ke surga," pesan Bupati sambil menyerahkan bantuan duka cita. (hms)