Breaking News

Doddi, ST: Warga Harus Siap Siaga Hadapi Segala Kemungkinan Bencana Saat Hujan

D'On, Agam (SUMBAR),- Melihat kondisi saat ini dengan intensitas hujan yang cukup tinggi, banyak terjadi musibah alam seperti banjir dan tanah longsor. Doddi. ST, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Agam menghimbau masyarakat untuk selalu waspada dalam menghadapi segala kemungkinan bencana yang akan terjadi dikala hujan mendera.

"Dengan curah hujan yang cukup tinggi, terjadi banyak bencana alam di beberapa tempat, seperti yang terjadi di Jorong Kampeh, Jorong Simarasok dan Jorong Koto Tuo Nagari Simarasok Kecamatan Baso, dari pantauan kami, ada sedikitnya 10 titik terdampak bencana. Maka dari itu kami menghimbau kepada masyarakat untuk siap siaga atau waspada selalu, khususnya di bagi masyarakat yang bertempat tinggal di daerah rawan titik bencana," ujarnya pada dirgantaraonline.co.id, Minggu (4/11/2018) melalui pesan singkatnya

Kami beserta Pemkab Agam selalu siap siaga menampung segala laporan warga atas situasi yang terjadi dilapangan saat hujan deras melanda Kabupaten Agam.

DODDI, ST yang kini duduk  di Komisi 3, yang mana membidangi pembangunan. Komisi 3 merupakan mitra dari Dinas PU Tata Ruang dan PU Perkim dan BPBD (Badan Penangulangan Bencana Daerah).

"Kami dari Komisi 3 selalu siap siaga dalam menanggulangi bencana, karena itu memanglah tugas dan kewenangan kami di komisi 3. Selain itu kami senantiasa mencarikan solusinya atas berbagai bencana alam yg menimpa Fasilitas umum Fasus serta rumah2 masyarakat," ucap Doddi. ST.

Evakuasi Rumah Warga Terdampak Bencana


Terlihat dengan sigap dan tangkas, kami bersama pihak dinas PU telah mengirimkan alat berat, personil BPBD, TKSK, Camat Baso, Surya Wendri langsung turun ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi rumah warga yang terkena musibah tanah longsor didampingi  Wali Nagari beserta perangkat Nagari, personil PLN, aparat keamanan.

Bukan hanya itu, rasa solidaritas antar warga juga mampu meringankan beban kami dalam proses evakuasi kali ini. Terlihat dari antusiasnya warga bersama dinas terkait untuk bergotong royong membersihkan rumah warga yang tertimbun tanah, pekerjaan ini menjadi ringan.

"Kami mengucapkan ribuan terima kasih, kepada masyarakat yang selalu siap untuk turun bagotong royong untuk membantu membersihkan lokasi longsor. Bagi keluarga korban yg tertimpa musibah longsor semoga diberikan ketabahan, kekuatan serta keikhlasan," ucap Doddi.


Saat ini kami akan akan membawa sampel tanah longsor tersebut guna diteliti agar tidak ada lagi korban akibat tanah longsor. Dengan menggunakan dana taktis yang kami punya, In syaAllah rumah yang terkena dampak bencana dapat kami perbaiki, pungkas Doddi. (mond)