Breaking News

Amalan Doa Ketika Terlilit Hutang, Kumpulan Doa Harian Pendek yang Mudah Dihapal


Dirgantaraonline,- Setiap orang tentu punya permasalahan yang berbeda-beda.
Dari masalah tersebut kemudian dicarikan solusi untuk penyelesaiannya.
Salah satu masalah yang kerap dihadapi adalah masalah utang.

Beberapa kasus menunjukkan jika utang bisa menjadi pemicu masalah lainnya.
Nah, lebih baik untuk menghindari utang agar tidak menjadi beban.
Berikut ini amalan doa yang bisa dibaca agar terlepas dari lilitan utang.

Doa Ketika Terlilit Hutang

ALLAHUMMAK FINII BIHALAALIKA 'AN HARAAMIKA WA AGHNINI BIFADHLIKA 'AMMAN SIWAAKA.

Ya Allah, cukupkanlah untukku semua yang Engkau halalkan dari semua yang Engkau haramkan, kayakanlah aku dengan kemurahanMu.

Doa Mohon Selalu Diberi Nikmat
ALLAHUMMA INNI A'UDZUBIKA MIN ZAWAALI NI'MATIKA WA TAHAWWALA 'AAFIYATIKA WA FUJAA- ATI NIQMATIKA WA JAMII'I SAKHATIKA

Ya Allah, aku berlindung kepada MU dari hilangnya nikmat yang telah Engkau anugerahkan dan lunturnya keselamatan yang telah engkau berikan kepadaku, dan aku berlindung kepada MU dari datangnya musibah dan segala murka Mu yang datang secara tiba-tiba.

Doa Dimudahkan Mendapat Rezeki

ALLAAHUMMA INNI AS-ALUKA AN TARZUQANII RIZQAN HALAALAN WAASI'AN THAYYIBAN MIN GAHIRI TA'BIN WA LAA MASYAQQATIN WA LAADHAIRIN WA LAA NASHABIN INNAKA 'ALAA KULLI SYAI-IN QADIIR.

Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada MU agar melimpahkan rezeki untukku berupa rezeki yang halal, luas dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, tanpa membahayakan, dan tanpa meletihkan dalam memperolehnya. Seungguhnya Engkau berkuasa atas segala sesuatu.

Doa  Mohon Rezeki Melimpah

ALLAHUMMA YAA AHADU YAA WAAHIDU YA MAUJUUDU YAA JAWWAADU YAA BAASHITHU YAA KARIIMU YAA WAHHAABU YAA DZATTAHAULI YAA GHANIYYU YAA MUGHNII YAA FATTAAHU YAA RAZZAAQU YAA 'ALIIMU YAA HAYYU YAA QAYYUUMU YAA RAHMAANU YAA RAHIIMU YAA BADII'US SAMAAAWATI WAL ARDHI YAA DZAL JALAALI WAL IKRAAM YAA HANNAANU YAA MANNAANU INFAHNII MINKA BINAFHATI KAHIRIN TUGHNINII ' AMMAN SIWAAKA.

Ya Allah wahai zat yang Maha Esa, tiada terbagi-bag, wahai zat yang Maha Esa tiada bersekutu, wahai zzat yang maujud, wahai zat yang maha pemurah, wahai zat yang maha pembagi, wahai zat yang maha mulia, wahai zat yang maha pemberi, wahai zat yang maha memiliki anugerah, wahai zat yang maha kaya, wahai zat yang maha pemberi, wahai zat yang maha pembuka pintu rezeki, wahai zat yang maha mengetahui, wahai zat yang maha hidup, wahai zat yang maha pengasih, wahai zat yang maha penyayang, wahai zat yang maha pemberi anugerah limpahkalha rezeki dari Mu dengan kelimpahan sebaik-baiknya yang dapat memberikan kecukupan bagi diriku, terlepas dari pengharapan pemberian sesiapapun selain Engkau.

Doa Sebelum Belajar

ALLAHUMMA AKHRIJNA MIN DZUULUMAATIL WAHMI, WA AKRIMNAA BINUURIL FAHMI, WAFTAH 'ALAINAA BIMA'RIFATIL 'ILMI WASAHHIL LANAA ABWAABA FADHLIKA YAA ARHAMAR RAAHIMIIN

Ya Allah, keluarkanlah kami dari gelapnya keraguan-raguan dan muliakanlah kami dengan cahaya kepahaman dan bukakanlah untuk kami dengan kemakrifatan ilmu dan mudahkanlah pintu karuniaMu bagi kami, wahai Dzat yang maha pengasih.

Doa Sesudah Belajar

ALLAHUMMA INNII ASTAUDI'UKA MAA 'ALLAMTANIIHI FARDUDHU ILAYYA 'INDA HAAJATII ILAHI WA LAA TUNSINIIHI YAA RABBAL 'AALAMIIN.

Ya Allah, sesungguhnya aku akan menitipkan kepada Mu tentang apa yang telah Engaku ajarkan kepadaku, maka kembalikanlah ia kepadaku sewaktu waktu aku membutuhkannya, dan janganlah Engkau menjadikan diriku lupa akan dia, wahai Tuhan sekalian alam.

Doa Mohon Ilmu yang Bermanfaat

ALLAAHUMMA INNAA NAS-ALUKA IIMAANAAN DAA-IMAAN WANAS-ALUKA QOLBAN KHAASYI'AN WA NAS-ALUKA YAKIINAN SHAADIQAAN WA NAS ALU-KA 'ILMAN NAAFI'AAN WA NAS -ALUKA' AMALAN SHAALIHAN, WA NAS -ALUKA DIINAN QAYYIMAN WA NAS - ALUKAL 'AFWA WAL 'AAFIYATA WA NAS-ALUKA TAMAAMAL 'AAFIYATA WA NAS-ALUKAS SYUKRA 'ALAL 'AAFIYATI WA NAS-ALUKAL GHINA 'ANIN NAASI AAMIIN YAA RABBAL 'AALAMIIN

Ya Allah, sesungguhnya kami mohon kepada Mu iman yang mantap dan kami mohon kepada Mu hati yang khusyu' dan kami mohon kepada MU keyakinan yang benar dan kami mohon kepada MU ilmu yang bermanfaat dan kami mohon kepada MU perbuatan yang baik dan kami mohon kepada Mu agama yang lurus dan kami mohon kepada Mu kemaafan dan kesejahteraan yang sempurna dan kami mohon kepadaMU untuk mensyukuri kesejahteraan dan kami mohon kepada Mu terkaya dibandingkan manusia lain, aamin yaa robbal aalamiin.

(*/Dinda)