Breaking News

Pemimpin Pasukan Iran Baru Esmail Qaani Siap Balaskan Dendam atas Pembunuhan Soleimani Secara Jantan


D'On, Iran,- Komandan baru pasukan elit Iran Quds, Esmail Qaani, mengatakan Amerika Serikat membunuh pendahulunya Qassem Soleimani dengan cara pengecut.
Untuk itu, Qaani berjanji untuk membalaskan dendam secara jantan.
Qaani membuat pernyataan pada hari Senin (20/1/20) pada upacara pengantar yang diadakan untuknya oleh komandan Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) untuk menandai awal resmi masa jabatannya.

"Mereka (AS) menembaknya (Soleimani) dengan cara pengecut, tetapi dengan rahmat Tuhan dan melalui upaya pencari kebebasan di seluruh dunia yang ingin membalas dendam atas darahnya, kami akan mengenai musuhnya dengan cara jantan," katanya.

Pembunuhan Soleimani dalam serangan udara AS di Baghdad pada 3 Januari mendorong AS dan Iran berada di ambang perang.

Namun, kekhawatiran adanya perang mereda setelah adanya serangan balasan Iran terhadap AS di Irak pada 8 Januari berakhir tanpa korban jiwa.

Pemimpin Tertinggi Iran Ali Hosseini Khamenei sejak itu menyerukan pengusiran semua pasukan Amerika dari Timur Tengah.

IRGC

Pasukan Quds sendiri adalah bagian dari IRGC dengan jumlah 125.000 pasukan.
IRGS mengawasi program rudal balistik Iran.

Di bawah Soleimani, pasukan Quds membantu meningkatkan pengaruh Iran di Timur Tengah dengan membangun proxy yang luas.

Ketika mengumumkan penunjukan Qaani, Khamenei mengatakan kepala baru pasukan Quds adalah 'di antara komandan IRGC yang paling menonjol' selama perang 1980-1988 antara Iran dan Irak, menambahkan unit di bawahnya akan mengikuti strategi 'identik' dengan yang diupayakan Soleimani.

Pada hari pemakaman Soleimani, Qaani (62) berjanji untuk melanjutkan perjuangan pendahulunya 'dengan kekuatan yang sama'.

Qaani mengatakan pembunuhan Soleimani 'akan dibalas dalam beberapa langkah dengan mengeluarkan AS dari wilayah'.

Masa jabatan Qaani

Dilahirkan pada akhir 1950-an di kota Mashhad di timur laut Iran, Qaani bergabung dengan IRGC pada 1980.
Tahun itu adalah beberapa bulan sebelum pasukan Irak menyerbu Iran barat, memicu perang berdarah 8 tahun yang menewaskan sekitar satu juta orang.

Segera setelah perang, Qaani diangkat sebagai wakil kepala pasukan IRGC.
Kantor berita Iran IRNA mengatakan Qaani ditunjuk sebagai wakil unit pada tahun 1977, tahun yang sama ketika Soleimani diangkat sebagai komandannya.

Dengan pembagian kerja yang jelas dan mempertahankan lingkup pengaruh yang berbeda secara geografis, Soleimani dan Qaani bersama-sama memainkan peran strategis dalam memperluas pengaruh Iran di negara-negara tetangga.

Dalam beberapa pernyataan publik yang dibuat Qaani, dia mengecam AS dan Israel.
Dia mengatakan dalam artikel 2017 bahwa 'ancaman Trump terhadap Iran akan merusak AS'.

Pada 2012, AS memberikan sanksi kepada Qaani dengan menyebutkan perannya dalam pencairan keuangan kepada 'elemen-elemen Pasukan Quds di Afrika' dan 'kelompok-kelompok teroris' lainnya.

(IOC)