Tak Pernah Tangani Pasien Corona, 27 Nakes RSUD Depok Positif Covid-19
D'On, Depok (Jabar),- Direktur Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Kota Depok, Devi Maryori mengatakan, tenaga kesehatan yang terkonfirmasi positif Covid-19 tidak bersentuhan langsung dengan pasien positif melainkan tenaga yang bekerja di laboratorium, rontgen, dan kamar operasi.
“Malahan yang nanganin Covid-19 nggak ada. Ini ada yang di laboratorium, rontgen, poli dan kamar operasi,” kata Devi, Jumat 22 Mei 2020.
Devi mengatakan, perawat dan tenaga kesehatan positif Covid-19 ini kesemuanya menangani pasien non Covid-19, dan diduga diantara pasien yang berobat tersebut ada orang tanpa gejala (OTG).
“Mereka menangani pasien non Covid-19. Kemungkinan ada di antara pasien sehat itu ada yang OTG, ini kemungkinan ya,” kata Devi.
Meski begitu, Devi mengatakan, pihaknya bersama Dinas Kesehatan Kota Depok masih melakukan tracing terkait penularan Covid-19 pada perawat dan tenaga kesehatan di RSUD Kota Depok tersebut.
“Kenanya si nakes (tenaga kesehatan) ini masih bertanya-tanya, kalau tracing sebenarnya Dinkes, tapi kita ikut membantu dengan memeriksa para keluarga nakes ini,” kata Devi.
Diketahui sebelumnya, sebanyak kurang lebih 27 tenaga kesehatan di RSUD Kota Depok dinyatakan positif Covid-19, hal ini menyebabkan pelayanan poliklinik di RSUD ditutup selama 14 hari sejak tanggal 22 Mei hingga 8 Juni 2020.
(mond/tempo)