Kadiskes Padang Bantah Isu Tes Usap Seluruh Peserta Gowes Siti Nurbaya
D'On, Padang,- Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Padang Feri Mulyani Hamid membantah isu tes usap yang dilakukan kepada seluruh peserta Gowes Siti Nurbaya. Kadiskes juga menyebut, tidak ada satu pun peserta Gowes Siti Nurbaya yang terpapar Covid-19.
"Tidak benar informasi itu, kami yang melakukan tracing, tentu kami tahu, tidak ada yang positif dan yang melakukan tes usap," tegasnya, Jumat (21/8/2020).
"Jadi tidak ada tes usap massal bagi peserta gowes," tutur Kadiskes.
Hal ini diperkuat Kepala Puskesmas Andalas Mela Aryati. Menurutnya, pihaknya pada hari Jumat ini tidak pernah melakukan tes usap kepada peserta Gowes Siti Nurbaya.
"Tidak benar kami melakukannya (tes usap ke peserta gowes)," tukasnya.
Mela Aryati mengimbau kepada seluruh warga untuk tidak menyebar berita bohong dan mengonfirmasi terlebih dahulu kebenaran berita yang beredar.
"Mari kita senantiasa bekerjasama mengatasi Covid-19 dengan data dan fakta,
stop hoaks!," imbaunya.
(Charlie Ch. Legi)