Breaking News

Pimpinan MPR Harap Jokowi Pertegas Kebijakan Ekonomi pada Pidato Kenegaraan


D'On, Jakarta,- Wakil Ketua MPR RI Arsul Sani berharap pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Sidang Tahunan MPR 2020 bersama DPR dan DPD akan menyampaikan ketegasan terkait kebijakan ekonomi pada masa pandemi Covid-19 saat ini.

Hal tersebut disampaikan Arsul Sani ketika menghadiri Sidang Tahunan MPR di Komplek Parlemen, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (14/8/2020).
"Nah yang kita harapkan tentu Presiden mempertegas beberapa kebijakan pokoknya yang terkait dengan situasi perekonomian nasional kita akibat pandemi Covid-19," ucap Arsul.

Arsul menilai isu ekonomi di tengah pandemik Covid-19 menjadi perhatian serius oleh pemerintah. Maka, ia berharap kebijakan tersebut akan dapat digambarkan pada RAPBN 2021 yang disampaikan Jokowi nanti.
"Nah ini yang saya kira menjadi harapan kami yang di Senayan bahwa beberapa isu nasional itu betul-betul diperhatikan oleh presiden," ungkap politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut.

"Dan memang kesempatannya itu ada karena presiden sekaligus memberikan pidato pengantar itu pembahasan RAPBN tahun 2021," tutupnya.

(mond/IZ)