Breaking News

Jokowi Pimpin Upacara HUT ke-75 TNI Secara Virtual di Istana Negara


D'On, Jakarta,- 
Peringatan HUT ke-75 TNI berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang biasanya dilaksanakan di Taxi Way Echo Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta. Kali ini di tengah pandemi Covid-19, acara dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta Pusat secara virtual.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi inspektur upacara. Mantan Gubernur DKI Jakarta pun didampingi istrinya, Iriana Joko Widodo, beserta Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan istrinya Wuri Esti Handayani Ma'ruf Amin.

Jokowi masuk ke ruangan Istana Negara dan mimbar kehormatan untuk memimpin upacara pukul 09.00 WIB. Setelah itu, dia menginspeksi pasukan yang mengikuti upacara. Para pasukan terdiri dari tiga perwakilan mantra TNI lengkap dengan satuan di dalamnya.

Turut hadir dalam perayaan tersebut yaitu Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, TNI Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Bagi-bagi Sembako

Sebelumnya, TNI telah menggelar beberapa serangkaian kegiatan. Mulai dari donor darah, pembagian sembako, lomba bersepeda, dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Nasional (TMPN) Kalibata.

Donor darah dilakukan serentak mulai tanggal (22/8) juga digelar di 86 instansi TNI seluruh Indonesia dengan 1.000 peserta. Sebelumnya, sejak 4 sampai 21 September 2020 juga telah dilaksanakan donor darah di 100 kantor PMI di seluruh Indonesia.

Kemudian untuk pembagian sembako, TNI mengerahkan sebanyak 20 Babinsa, 20 Babinpotmar dan serta 20 Babinpotdirga. Bantuan sembako diberikan kepada masyarakat kurang mampu.

(mdk/rnd)