Demo di Istana dan Gedung MK, Massa Buruh Akan Buat "Kuburan Massal Korban Omnibus Law"
D'On, Jakarta,- Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) bersama elemen buruh yang lain akan menggelar aksi unjuk rasa tak hanya di Jakarta, tetapi juga di sejumlah daerah lain.
Ketua Departemen Komunikasi dan Media KSPI Kahar S Cahyono mengatakan, kurang lebih 50.000 buruh yang akan turun aksi serentak nasional di 24 provinsi dan 200 kabupaten kota.
"Tuntutannya, batalkan UU Cipta kerja dan berlakukan UMSK (upah minimum sektoral kabupaten/kota) 2021," kata Kahar saat dihubungi, Sabtu (1/5/2021).
Di Jakarta, buruh akan berkumpul di pintu masuk Monas yang berada di dekat Patung Kuda.
Kahar mengatakan, rencananya, buruh mulai berkumpul dan bergerak melaksanakan aksi sekitar pukul 09.00 WIB.
Aksi akan dipusatkan di Istana dan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK).
"Sebagai informasi, unjuk rasa hari ini akan dilakukan teatrikal 'kuburan massal korban-korban omnibus law' sebagai simbol sudah banyaknya korban yang berjatuhan akibat penerapan beleid sapu jagad ini," tutur dia.
(*)