Breaking News

Deteksi Gangguan Kamtib, Polsek Lembah Gumanti Sambangi Lapas Alahan Panjang

D'On, Alahan Panjang (Sumbar),- Dalam rangka deteksi dini gangguan kamtib di lingkungan Lapas Kelas III Alahan Panjang, Polsek Lembah Gumanti menyambangi Lapas Alahan Panjang pada Sabtu (1/5/2021).


Kegiatan Polsek Lembah Gumanti ini sesuai dengan MoU yang telah disepakati sebelumnya dengan Lapas Kelas IIII Alahan Panjang untuk pencegahan gangguan Kamtib sedari dini di lingkup Lapas Alahan Panjang.

"Kami merasa senang dengan kedatangan Personil Polsek Lembah Gumanti ke Lapas Alahan Panjang. Kami sangat terbantu dalam pencegahan penanggulangan gangguan Kamtib di lingkup Lapas Alahan Panjang," ujar Darwan, SH.MH selaku Kalapas Alahan Panjang.

Saat dilaksanakan kegiatan ini terlihat kondisi Lapas Alahan Panjang terpantau aman dan terkendali.

"Kegiatan ini hendaknya dapat terus ditingkatkan dan pertahankan, agar keamanan dan ketertiban dilingkungan bukan hanya dilapas saja namun juga dilingkungan masyarakat tercipta kondisi yang kondusif bagi keamana dan ketertiban warga," tukuk Darwan.

Kami juga mengucapkan rasa terimakasih kami kepada Polsek Lembah Gumanti yang tetap komitmen menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan lapas maupun dilingkungan tempat tinggal warga, pungkas Darwan.


(mond)