Breaking News

Irwan Basir: Kampung Tanjung Bukan Sekedar Nama Tapi Punya Makna Potensi Olahraga


D'On, Padang (Sumbar),- Ketua DPD LPM Kota Padang Irwan Basir Datuk Rajo Alam, SH, MM didampingi Lurah Kuranji Kasma Efendi dalam rangka open turnamen sepak takraw Ikatan Pemuda Pemudi Kampung Tanjung Sekitarnya (IPPKTS) Cup 1 Up 1 se-Sumbar tahun 2021. Bertempat di Jalan Kampung Tanjung RT.01/RW 05, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Jum'at (20/08/2021) Sore.

Ketua Pemuda IPPKTS Henofri menyampaikan, mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana yang telah mengangkat acara tersebut. Walaupun pun diterik matahari dan hujan semangat tak akan pernah pudar untuk mensukseskan pertandingan open turnamen sepak takraw IPPKTS Cup 1 Up 1 se-Sumbar tahun 202 ini, tuturnya.

Ketua Pelaksana IPPKTS Idde Yosep Irwan, S.Pd mengatakan, dengan adanya pertandingan open turnamen sepak takraw IPPKTS Cup 1 Up 1 se-Sumbar tahun 202 ini berlangsung selama 14 hari kedepannya.

Mari kita tingkatkan hubungan silaturahmi dan kebersamaan bahwasanya kita itu adalah suatu nilai - nilai yang cukup menarik dari olahraga. Terutama sportifitas dan ini kita tingkatkan kedepannya, ujarnya.

Kasma Efendi mengatakan, permohonan maaf Pak Camat Kuranji Eka Putra Buhari tidak dapat hadir pada pembukaan sore ini dan diwakilkan kepada saya selaku Lurah Kuranji.

Sebetulnya Pak Camat Kuranji pengen hadir dalam acara pembukaan open turnamen sepak takraw IPPKTS Cup 1 Up 1 se-Sumbar tahun 2021, tuturnya.

Lanjut, Lurah Kuranji Kusma Effendi mengatakan kita patut bersyukur dengan adanya open turnamen takraw ini merupakan salah satu penguatan kepemudaan dan peningkatan imun tubuh dimasa pandemi.

"Kita berharap, turnamen ini mampu melahirkan bibit-bibit unggul munculnya atlet takraw baru Sumbar untuk ajang yang lebih tinggi," pinta Kasma Efendi yang akrab disapa Garda Efendi.

Namun, tetap mematuhi aturan protokol kesehatan. Sebab, kita masih dalam suasana pandemi Covid-19. Selain itu, hendaknya daerah lainpun mampu membangunkan nilai-nilai olahraga ditengah genrrasi muda, ujarnya penuh harapan.

Sementara itu, Ketua DPD LPM Kota Padang Irwan Basir Datuk Rajo Alam menyampaikan, kita memberikan apresiasi kepada IPPKTS yang berani mengakat open turnamen sepak takraw IPPKTS Cup 1 Up 1 se-Sumbar tahun 2021.

Sehingga hal ini menandakan bahwasanya dalam skop yang paling menimal Kelurahan dan tingkatan pemuda sekitarnya bisa membawa aspirasi tingkat se-Sumatera Barat, ujarnya.

Oleh sebab itu, Irwan Basir menyatakan kita mengharapkan kembali bahwasanya organisasi pemuda itu memberikan solusi terhadap kondisi - kondisi sosial masyarakat. Bisa menyatukan berpikir yang sehat melalui dunia olahraga.

Sepak takraw adalah saat satu olahraga rakyat yang lahir dari pada daerah sini menghasilkan atlit tingkat nasional. Melalui ketua pemuda kita titipkan, bahasanya program - program kepemudaan dan turnamen ini diikuti 32 Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat.

Kompetisi ini melahirkan atlet - atlet pada tingkat paling bawah, pada artinya paling tingkat RT/RW dan Kelurahan. Semoga Ikatan Pemuda Pemudi Kampung Tanjung Sekitarnya (IPPKTS) ini bisa merambah motivasi pemuda lainnya, pungkasnya. 

(Dp)