Breaking News

Viral Polisi Tilang Sopir Truk Lalu Minta Bawang 1 Karung

D'On, Jakarta,- Anggota polisi yang menukar sanksi tilang dengan sekarung bawang disebut telah menjalani pemeriksaan oleh Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Metro Jaya.


Hal tersebut juga dibenarkan oleh Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono.

"Yang bersangkutan saat ini sedang dilakukan klarifikasi dan diperiksa oleh Propam Polda," jelasnya kepada wartawan, Selasa (2/11).

Argo menjelaskan, anggota polisi yang melakukan penilangan tersebut berasal dari Lantas Polres Bandara.

Kendati demikian dirinya urung menjelaskan lebih lanjut terkait inisial dan pangkat pelaku penilangan tersebut.

"Baiknya langsung ke Kasat Lantas Bandara," katanya.

Video aksi penilangan tersebut diketahui diunggah dan menjadi viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @romansasopirtruck.

Dalam rekaman video tersebut, peristiwa terjadi pada Senin (1/11) Pagi. Dalam video viral tersebut salah satu pengemudi truk mengatakan polisi yang melakukan tilang sempat meminta uang sebesar Rp100.000 sebagai ganti surat tilang. 

Polisi tersebut sempat menolak uang Rp100 ribu, tapi dia malah meminta satu karung bawang kepada sopir yang ditilang.

"Aku kena tilang tapi dimintain bawangnya satu karung bos. Polisi. Tolong rekan-rekan bantu kondisi saya ya. Saya dimintain satu karung," kata orang dalam video tersebut.

(tfq/ugo/cnn)