Breaking News

Cetak Generasi Qurani, Yayasan Al Quds Wisudakan 142 Santri

D'On, Dharmasraya (Sumbar),- Yayasan Quran Al Quds, kembali menggelar wisuda ke V kalinya yang bertempat di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Minggu (18/12/2021).


Acara yang berlangsung khidmat ini mewisudakan 142 santri.

Ustad Edo Fernandes, Lc sebagai pembina Yayasan Qur'an Al Quds mengatakan pada Yayasan Qur'an Al Quds memiliki Dua lembaga, yaitu:

Pertama lembaga Markaz Qur'an bu khanza dengan program terdiri dari 

1. Hafalan tahfiz 13juz, 5juz, 4juz dan seterusnya 2. Fikih ibadah mempelajari tatacara wudhu, tayamum.  

2. Program Baqi memperdalam ilmu tajwid 

3. Program 3B3A tiga bulan bisa baca alqur'an, bagaimana melafalkan huruf sesuai makharijul huruf yang diajarkan Rasulullah SAW.  

4. Program Pra Sekolah yaitu menghafal dan belajar makhrajul huruf sambil bermain.

Kedua Lembaga  RA IT Tahfizh Al Quds dengan program Alqur'an setingkat TK dengan hafalan mulai dari 2 juz,  1juz, 1/2 juz dan 1/4 juz.

Dituturkan Ustadz Edo, dengan diselenggarakannya wisuda akbar ini diharapkan yayasan ini mampu melahirkan generasi Rabbani Berakhlak Qur'ani dan menjadikannya pedoman hidup, cakapnya.

Disampaikan Erva, orang tua santri, ia sangat gembira dan terharu mengikuti rangkaian wisuda ini,  dengan penampilan para santri diatas panggung setidaknya menambah semangat dan percaya diri anak anak serta meningkatkan kecintaannya pada alqur'an. 

"Yayasan Al Quds sungguh luar biasa,  sebagai orang tua kami mempercayai yayasan ini untuk membina anak kami menjadi generasi yang Qurani dan berakhlak, apalagi dengan pengajar yang benar-benar berkompeten dibidangnya untuk mendidik anak-anak kami," tandasnya.


(papajuan)