Breaking News

Kejam! Pengemis Wanita Aniaya Balita, Publik Naik Pitam Minta Aparat Bertindak

D'On, Karawang (Jabar),- Seorang pengemis tertangkap kamera warga tengah menyiksa anak balita yang dibawanya saat berada di warung bakso Solo wilayah Sukaseuri, Cikampek, Kamis ( 17/3/2022 ). 


Rekaman amatir warga tersebut kemudian viral di media sosial dan diunggah ulang oleh beberapa akun Instagram diantaranya @ckpinfo. 

Dalam video, si perekam yang berada di dalam warung menyorotkan kameranya ke arah pintu saat seorang pengemis wanita masuk. Pengemis itu mengenakan atasan kombinasi hitam kuning dan sambil menggendong balita. 

Miris, pemandangan yang terlihat berikutnya, si pengemis dengan tega menganiaya balita itu dengan memukulnya berulangkali sehingga tangis pun pecah.

Bahkan meski tangisan si balita telah menggema namun ia malah kembali melayangkan pukulan ke bagian kepala bocah mungil tersebut tanpa ampun. Ia lalu dengan santainya menghampiri warga yang duduk di warung itu untuk meminta belas kasihan.

Parahnya menurut keterangan warga sekitar yang ditulis dalam caption, bahwa aksi kekerasan terhadap balita itu dilakukan sebelum si pengemis masuk ke warung. 

Unggahan kiriman warganet @ikakhoirunisa16 ini langsung menuai komentar dari para netizen yang naik pitam. 

"Di lampu merah Cikampek juga kayaknya udah mulai lagi," kata akun @indrii***.

"Tolong bantu viralkan, di Cikampek Kabupaten Karawang ini banyak banget pengemis pengemis yang bawa balita bahkan bayi, beberapa kali ditegur tapi gak ada efek jera," tambah akun @fridaca***.

"Kalau gak mau ngurus ya lu jangan bikin etdah kasihan anaknya," timpal akun @lanis***.

"Kayaknya itu bayi sewaan deh bukan anaknya sendiri, wajib usut tuntas," imbuh @mdf****.

Banyak diantara mereka yang juga menandai akun beberapa petinggi dan pejabat terkait agar menindak tegas kejadian ini diantaranya Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana. 

"coba teh @cellicanurrachadiana yang kayak gini ditertibkan yang jadi bahan kasian kan anak kecilnya miris gusti," tulis akun @shie***. 

Belum ada keterangan apakah balita tersebut anak si pengemis atau bukan, namun pihak kepolisian telah menerima video ini dan akan segera ditindaklanjuti.


(*)

#KekerasanTerhadapAnak #Pengemis #Kriminal