Viral, Seorang Wanita Mengaku Alat Vitalnya Dilecehkan Oknum Perawat RSUD Kartini
D'On, Jepara (Jateng),- Jagat maya digegerkan pengakuan seorang wanita yang mengaku dilecehkan oleh oknum perawat. Pengakuan itu diunggah dalam akun twitter @UpWanita sejak Minggu (26/6/2022) sekitar pukul 11.40 WIB.
Dalam kicauannya, wanita tersebut mengunggah foto oknum yang dimaksud lengkap dengan seragam sebuah rumah sakit di Kabupaten Jepara. Dilihat dari seragam itu, diduga pelecehan dilakukan oknum perawat RSUD RA Kartini.
”Aku mau speak up terkait kelakuan b*ngs*t orang ini, memanfaatkan profesi sebagai jalan untuk melancarkan otak mesumnya. mungkin sebagian warga #jepara ada yang kenal dengan dia,” tulis wanita tersebut dalam twitter @UpWanita.
Perempuan itu kemudian menyebut mewakili wanita lainnya yang pernah dirawat di bangsal RSUD RA Kartini Jepara itu. Ia juga mengaku masih ingat jelas nama oknum perawat itu melalui tag nama di seragamnya.
Diceritakan, oknum perawat tersebut memanfaatkan kondisi pasien yang sedang terbaring lemah untuk melancarkan aksinya. Di mana, oknum perawat itu sengaja menyentuh bagian sensitif pasien perempuan. Bahkan, dalam sehari, oknum perawat itu bisa masuk empat kali ke kamar inapnya.
”Selama ini aku berusaha berdamai dengan trauma yang aku alami. Terlalu sakit kalau ingat ini, trauma yang sangat mendalam,” sambungnya dalam twitter @Up Wanita.
”Apa yang kamu lakukan ketika terbaring lemah? apa perawat tidak pernah di ajari terkait etika terhadap pasien? terutama pada pasien wanita? apakah dengan memanfaatkan kondisi fisik yang lemah dari wanita lalu dengan seenaknya menyentuhnya,” tulisnya.
Wanita itu kemudian menceritakan aksi oknum perawat tersebut. Saat itu, pelaku masuk dengan alasan mau cek aliran infus hingga melakukan ijeksi.
Namun, pelaku justru memasukan tangannya ke bagian sensitif dan alat vital korban. Kejadian itu bahkan dilakukan berulang kali.
Cuitan @UpWanita itu kemudian ditanggapi RSUD RA Kartini Jepara, lewat akun resminya @ppidrsudkartini. Pihak RSUD RA Kartini berjanji menindaklanjuti segala bentuk aduan dan terbuka untuk saran dan kritik.
”Mohon semua pihak untuk menahan diri dan tetap memperhatikan kaidah bersosial medua yang baik dan benar serta tetap memperhatikan,” balas akun RSUD RA. Kartini.
Akun RSUD RA Kartini kemudian mengarahkan korban untuk melaporkan secara resmi. Komnas Perempuan juga menanggapi unggahan itu lewat akun @KomnasPerempuan.
”Selamat siang kak, semoga lekas pulih atas trauma yang dialami. Apakah telah melaporkan kasus ini ke RS tersebut atau kepolisian setempat? untuk aduan kasus kekerasan seksual bisa langsung ke KemenPPPA di WA 08111129129,” tulisnya.
(KV)
#pelecehanseksual #viral #peristiwa