Sedih! Sangkin Letihnya Bocah Penjual Mangga Tertidur di Selokan
Dirgantaraonline.co.id,- Sebuah video memperlihatkan seorang bocah sedang menjajakan mangga dan viral di media sosial. Hal itu diunggah oleh pemilik akun TikTok @deylahabib94 beberapa waktu lalu.
Dalam unggahan tersebut, perekam video menyoroti seorang bocah perempuan yang tengah berjualan mangga di pinggir jalan dengan kondisi hujan deras. Berdasarkan keterangan, bocah tersebut berada di kawasan Sepanggar, Kota Kinabalu, Malaysia. Sang bocah rela berjualan mangga demi membantu perekonomian keluarganya.
Akibat hujan deras, menyebabkan dagangannya tampak sepi pembeli. Bahkan, bocah perempuan tersebut sampai tertidur di dalam selokan akibat kelelahan menunggu pembeli. Ia juga terlihat membawa payung untuk melindunginya dari guyuran hujan. Kendati demikian, sekujur tubuhnya tetap basah kuyup.
"Dia tidur di tengah pembatas jalan dengan keadaan hujan begitu. Semoga Allah murahkan rezeki kamu sekeluarga," tulis pemilik akun dalam keterangan video.
Datang dan Beri Uang
Perekam video juga tampak beberapa kali memanggil bocah tersebut. Sampai akhirnya, si bocah mendengar dan menghampiri mobilnya. Saat ditanya soal keluarganya, bocah tersebut mengatakan bahwa sang ibu sedang menjemput adiknya. Berharap dagangannya dibeli, namun si perekam tampak hanya memberikan uang kepada bocah tersebut.
"Saya panggil beberapa kali baru dia dengar dan datang ke kereta," tulis pemilik akun.
"Ya Allah nangis lihat adik ini ... Waktu saya panggil dan tanya ke mana mamanya, dia bilang mamanya ada tapi sedang menjemput adiknya...," lanjutnya.
Bertemu
Dalam unggahan lainnya, pemilik video berhasil kembali bertemu dengan bocah tersebut. Terlihat si bocah masih tampil dengan pakaian yang sama seperti di hari sebelumnya. Ia tampak menghabiskan waktu bersama teman-temannya yang berada di salah satu jalan layang. Tak hanya itu, pemilik video juga tampak mengajak membeli beberapa dagangan bocah-bocah tersebut.
“Alhamdulillah dia masih sehat walafiat hari ini dan mampu tersenyum bersama adik beradik dan kawan-kawan dia yang lain,” tulis pemilik akun.
“Orang Kota Kinabalu Sabah, yang mana lalu dekat traffic light bawah fly over Kolombong. Boleh support jualan adik-adik ini ya, jualan pun RM1 – RM1.50,” tulisnya.
Komentar Warganet
Tak butuh waktu lama, video tersebut langsung viral di TikTok. Hingga kini video tersebut sudah ditonton 5,7 juta kali, mendapat 135 ribu penyuka serta beragam komentar warganet. Tak sedikit pula dari mereka mendoakan yang terbaik untuk bocah tersebut.
"Y Allah moga adik ini di beri umur panjang di sehatkan badanya di limpahkan rejekinya aamiinn," komentar pemilik akun @sartani_84.
"ya Allah ksian bnget sih adik nya sampe ketiduran dstu," tulis akun @liabule4.
"semoga Rejekinya Adeknya dipermudah dan di perlancar Semoga besar jadi anak sukses. dan sehatkanlah dia," ungkapan doa dari akun @sinok038.
(mdk/frd)
#VidioViral #KontenViral #Viral