Breaking News

Wanita Pemandu Lagu Ditangkap BNNK Payakumbuh saat Transaksi Narkoba Jenis Ekstasi


D'On, Payakumbuh (Sumbar),-
Seorang wanita pemandu karaoke yang terlibat peredaran narkotika jenis pil ekstasi ditangkap tim gabungan BNNK saat melakukan razia di salah satu tempat hiburan malam di Kecamatan Payakumbuh Selatan, Kota Paya­kumb­uh, Minggu dini hari (27/11).

Selain wanita berinisial SA asal Pekanbaru-Riau, tim gabungan yang terdiri Sub Denpom 1/4-I Kota Payakumbuh, Polisi, BNNK dan Satpol-PP juga me­ngamankan pengunjung pria berinisial IS warga Kecamatan Mungka, Ka­bupaten Limapuluh Kota yang merupakan pembeli ekstasi kepada pelaku SA.

Kepala Badan Nar­koti­ka Nasional Kota (BNNK) Payakumbuh, M Febrian Jufril mengatakan, kedua pelaku yang berperan se­bagai penjual ekstasi dan pembeli ekstasi ini telah diamankan di sel tahanan BNNK Payakumbuh untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Ditangkapnya kedua pelaku itu setelah kami bersama tim gabungan melakukan razia ke tempat hiburan malam beberapa waktu lalu. Dari razia itu diamankan dua orang yang diduga terlibat jual beli narkotika jenis pil eks­tasi,” sebut M Febrian Jufril didampingi Sub Koor­dina­tor Pemberantasan, Refky Saputra, Selasa (29/11).

M Febrian Jufril me­nambahkan, pil ekstasi tersebut diamankan dari dalam tas SA. Sementara SA kepada penyidik BNNK Payakumbuh saat men­jalani pemeriksaan lanju­tan mengakui bahwa pil ekstasi dengan sebutan Lois Vitton itu ia beli di Pekanbaru sesuai pesanan IS.

“Uang pembelian nar­koba itu dikirimkan IS karena saat itu ia memang sedang berada di Pekanbaru, pil ekstasi itu dibeli oleh SA seharga 350 ribu perbutirnya,” ujar M Febrian Jufril.

Sementara, pelaku SA mengaku membeli pil ekstasi dua butir di Pekanbaru menggunakan uang yang dikirimkan oleh pelaku IS melalui transfre bank.

“Pil ekstasi itu saya langsung yang membawa ke Payakumbuh untuk diserahkan pada IS. Rencananya ekstasi tersebut akan dipakai berdua,” ucap SA.

Sementara IS yang berasal dari Mungka, Kabupaten Limapuluh Kota tidak mengelak bahwa ia mengirim uang kepada SA untuk membeli ekstasi, namun ia kaget saat barang haram itu langsung dibawa oleh SA ketempat karaoke. 

(uus/PM)

#Narkoba #WanitaPemanduLagu #Payakumbuh #Sumbar #Ekstasi