Breaking News

Aiptu JP Diperiksa Propam Sumbar gegara Istri Bully Anak Atta Halilintar

Ilustrasi polri 

D'On, Payakumbuh (Sumbar),-
Seorang istri anggota Polri yang bertugas di Polres Payakumbuh, Sumatera Barat, mem-bully anak dari Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Polisi tersebut kini diperiksa Propam Polres Payakumbuh.

Di media sosial, istri dari polisi yang sehari-hari juga berprofesi sebagai guru tersebut menyebut Ameena, anak Atta-Aurel, bodoh serta mengidap down syndrome.

Perbuatan sang istri berefek buruk bagi sang suami. Anggota Polri Aiptu JP itu harus diperiksa Propam.

Kasi Humas Polres Payakumbuh, Iptu Satria Rudi, mengatakan kasus ini telah ditindaklanjuti oleh Propam Polres Payakumbuh.

"Sebenarnya hal ini sudah ditangani oleh Propam Polres Payakumbuh, jadi lagi tahap proses. Sekarang, video minta maaf sudah beredar, sudah di-upload juga oleh Atta Halilintar," ujar Satria kepada wartawan, Kamis (15/6/2023).

Satria mengungkapkan, Aiptu JP bertanggung jawab atas perbuatan istrinya yang melakukan penghinaan di media sosial. Sanksi kepada Aiptu JP masih menunggu keputusan pemeriksaan Propam Polres Payakumbuh.

"Sebenarnya bukan anggota ini yang salah, tapi istrinya. Tapi terlepas dari itu, tentunya menjadi tanggung jawab suami. Harusnya anggota ini memberikan nasihat ke istrinya untuk dapat bertingkah laku baik di media sosial. Ini kan lepas kendali," kata dia.


(*)

#Bully #PoldaSumbar #AttaHalilintar