Breaking News

KPK Beri Jawaban Menohok atas Tudingan Jegal Anies

Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri di Gedung Merah Putih KPK

D'On, Jakarta,-
Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK tak habis pikir dituding hendak menjegal Anies Baswedan di Pilpres 2024. Tudingan tersebut terkait dengan penyelidikan kasus Formula E yang kini tengah ditangani KPK.

KPK menuding balik para pihak yang menilai lembaga antikorupsi itu punya maksud politis dalam menangani suatu kasus. KPK menilai mereka justru adalah pihak yang punya maksud politis.

"Pihak-pihak yang berasumsi bahwa penanganan perkara adalah politis justru pihak tersebut sedang menarik dan mempengaruhi kerja penegakan hukum ke arah politis itu sendiri," kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri, dikutip Senin (26/5/2023).

Ali menekankan, penegakan hukum murni berdasarkan alat bukti dan fakta, bukan opini maupun asumsi. Nantinya, kerja-kerja penegakan hukum KPK akan diuji dalam persidangan yang bisa dipantau oleh masyarakat luas.

"Sekali lagi, apa pun opini yang berkembang di masyarakat, penanganan perkara di KPK tetap fokus berproses sesuai mekanisme dan prosedur hukum yang berlaku," tutur Ali.

Dijelaskan Ali, kasus Formula E kini masih dalam tahap penyelidikan KPK. Dia memastikan, KPK tidak akan terpengaruh oleh pertarungan politik yang terjadi saat ini.

"Kami penegak hukum, tetap bekerja tegak lurus dan tak terpengaruh pernyataan dan intervensi politis dari pihak yang terlibat dalam pertarungan politik di luar KPK," ujar Ali.

Sebelumnya, mantan Wamenkumham Denny Indrayana mengeklaim KPK segera menetapkan Anies sebagai tersangka kasus Formula E. Klaim tersebut berdasarkan informasi yang dia terima.

"Setelah KPK 19 kali ekspose, ini pemecah rekor, seorang anggota DPR menyampaikan, Anies segera ditersangkakan," kata Denny dalam keterangannya, Rabu (21/6/2023).

Denny mengeklaim, info tersebut sudah beredar luas di publik luas. Dia menyebut penetapan tersangka tersebut sebagai upaya untuk menjegal Anies Baswedan untuk Pilpres 2024.


(B1)

#KorupsiFormulaE #KPK #AniesBaswedan #Korupsi