Breaking News

7 Fakta Menarik Timnas Indonesia Bantai Thailand di Semifinal Piala AFF U23

Punggawa Timnas Indonesia U-23 

D'On, Thailand,- 
Duel antara Timnas Indonesia bs Thailand di Piala AFF U-23  telah digelar pada Kamis (24/8/2023) malam. Timnas Garuda berhasil memetik kemenangan usai melakukan persiapan training center sejak beberapa bulan yang lalu.

Tak tanggung-tanggung, Timnas Indonesia membantai tim Gajah Putih dengan skor 3 - 1. Ini berkat gol dari Jeam Kelly Sroyer, Muhammad Ferarri, dan gol bunuh diri dari Promsomboon yang menjebol gawang Thailand.

Laga duel dua tim besar Asia Tenggara ini menjadi sejarah besar dalam catatan sepak bola. Terlebih Indonesia juga pernah mengalahkan Thailand dalam laga SEA Games 2023 pada Mei 2023 lalu

Lalu, seperti apa laga duel Timnas Indonesia vs Timnas Thailand semalam? Simak inilah selengkapnya.

Ritme permainan Garuda cukup cepat 

Sejak awal peluit ditiup wasit, para punggawa Garuda sudah langsung mengatur ritme permainan yang cukup cepat. Operan para pemain depan timnas pun berhasil dimanfaatkan Jeam Kelly Sroyer di menit ke-10. Ia sukses menjebol gawang kiper Thailand, Siriwat Ingkaew.

Tak sampai di situ, Muhammad Ferarri juga sukses memanfaatkan momen operan dari Robi Darwis di menit ke-23 dan kembali menjebol gawang Thailand.

Pemain Thailand kewalahan

Tempo permainan Timnas Indonesia yang cukup cepat sempat membuat pemain Thailand kewalahan. Berbagai tembakan menuju gawang pun sempat mengancam pertahanan Thailand.

Umpan ciamik dari para bek dan pemain sayap timnas Indonesia bahkan beberapa kali dimanfaatkan untuk mematahkan pertahanan Thailand.

Wanpraphao cetak gol 

Setelah tertinggal dengan skor 2-0 dari Indonesia, para pemain Thailand mulai mengikuti ritme permainan cepat Ferarri dkk. Seolah tak ingin tertinggal jauh dari perolehan gol timnas Indonesia, pemain Thailand Chukid Wanpraphao memanfaatkan momen untuk menjebol gawang Garuda.

Sundulan ke gawang Indonesia yang berbuah menjadi gol pun terjadi di menit ke-27. Skor pertandingan lantas berubah menjadi 2-1.

Gol bunuh diri buat Indonesia unggul

Hingga waktu tepat 45 menit pertandingan berjalan, skor masih bertahan 2-1 dengan keunggulan masih di pihak Indonesia. Namun di extra time babak pertama, tendangan dari Haykal Alhafiz ternyata membuat pemain Thailand Natcha Promosomboon salah mengambil langkah.

Bukannya menggiring bola untuk menjauhkan bola dari gawang timnya, antisipasi dan tindakan Promosomboon justru menyebabkan terjadinya gol bunuh diri di gawang sendiri. Skor pun berubah menjadi 3-1 dengan keunggulan bagi Timnas Indonesia.

Pertahanan diperketat di babak kedua

Setelah babak pertama berakhir dengan skor 3-1, pemain Indonesia kembali menunjukkan performa idealnya di babak kedua.

Skor yang cukup jauh untuk dikejar pemain Thailand membuat Timnas Indonesia memilih memperkuat dan memperketat pertahanan. Strategi ini dilakukan agar pertahanan sulit ditembus tim Gajah Putih.

Berbagai tembakan pun sempat diarahkan ke gawang Indonesia oleh pemain Thailand. Sayang, upaya Thailand terus mengalami kegagalan berkat penyelamatan fantastis dari kiper Indonesia, Ernando Eri.

Skor bertahan hingga akhir

Babak injury time pun diberikan untuk memperluas kesempatan gol yang bisa diraih oleh kedua tim. Hingga 10 menit terakhir, tembakan bertubi-tubi yang menyerang gawang Timnas Indonesia lagi-lagi berhasil diselamatkan oleh Ernando Eri.

Peluit panjang pun ditiupkan wasit dan skor bertahan 3-1 dengan kemenangan Timnas Indonesia.

Siapkan diri melawan Vietnam 

Usai menang semifinal, Timnas Indonesia melaju ke partai final AFF U23 yang dijadwalkan akan digelar pada Sabtu (26/8/2023) mendatang. Garuda Muda akan menghadapi Timnas Vietnam di partai puncak.

Sebelumnya, Timnas Vietnam lebih dulu mengalahkan Timnas Malaysia di semifinal Piala AFF U-23. 


(Alang)

#Sepakbola #PialaAFFU23 #Olahraga