Breaking News

Proses Mediasi Bayi yang Tertukar Selama 1 Tahun di Bogor Diwarnai Isak Tangis

Isak tangis keluarga dari salah satu orang tua bayi yang tertukar di Bogor mewarnai proses mediasi hasil tes DNA yang akan diumumkan di Polres Bogor, Jumat, 25 Agustus 2023

D'On, Bogor (Jabar),-
Isak tangis keluarga dari salah satu orang tua bayi yang tertukar di Bogor mewarnai proses mediasi hasil tes DNA yang akan diumumkan pada konferensi pers di Polres Bogor. Tadinya konferensi pers terkait hasil DNA bayi yang tertukar ini diagendakan pukul 15.30 WIB tetapi sampai berita ini ditulis belum juga dimulai.

Menurut pantauan, Jumat (25/8/2023) pukul 18.22 WIB terlihat para kerabat dari keluarga Siti Mauliah (37 tahun) menangis di depan gedung utama Polres Bogor. Tangisan mereka diduga karena mengetahui hasil tes DNA yang dinanti-nanti ini dikabarkan negatif atau tidak cocok dengan orang tua bayi.

Para kerabat yang mengenakan busana garis-garis, ungu dengan hijab tersebut tak kuasa menahan tangis dan saling berpelukan sembari bercucuran air mata. Beberapa lama kemudian mereka memasuki gedung utama Polres Bogor.

Sebelumnya, kasus bayi yang tertukar ini terungkap setelah seorang Ibu bernama Siti Mauliah melaporkan bayinya yang tertukar selama satu tahun ke pihak kepolisian. Pihak kedua orang tua bayi pun melakukan tes DNA silang di Pusat Laboratorium Forensik Polri pada Senin (21/8/2023).

Kemudian pihak dari Ibu D sedang mempertimbangkan kemungkinan akan melaporkan pihak Rumah Sakit atas kelalaian yang menyebabkan kedua bayi bisa tertukar setelah melihat bagaimana perkembangan kasus ini.

Pihak Ibu D juga masih menantikan hasil dari tes DNA yang akan diumumkan nanti.

Sementara itu, Juru Bicara Rumah Sakit Sentosa, Gregg Djako sudah angkat bicara dan menyebut tujuh tenaga medis di antaranya dua perawat dan lima bidan yang terlibat dalam kasus tertukarnya dua bayi ini sudah diperiksa polisi dan mengakui kekeliruannya. Para perawat dari Rumah Sakit Sentosa tersebut mengaku membuat gelang double alias rangkap dua namun nama yang tertera hanyalah nama dari Ibu D, saat kelahiran bayi Ibu D dan Siti Mauliah.

Lebih lanjut, pihak rumah sakit telah mengambil tindakan dengan memberi SP dan menonaktifkan sementara ketujuh tenaga media yang terlibat langsung maupun tidak langsung dalam perkara ini untuk menjalani proses pengusutan di kepolisian.


(B1)

#BayiTertukar #Peristiwa #MediasiBayiTertukar