Breaking News

Deretan Amalan Ringan Berpahala Besar dalam Islam

Ilustrasi 

Dirgantaraonline.co.id,-
Islam adalah agama yang memudahkan umatnya untuk bertaqwa dengan cara-cara yang mudah. Ada beberapa amalan-amalan yang sangat mudah dilakukan, dan mendatangkan pahala yang besar.

Amalan ini bisa dilaksanakan oleh siapa pun yang melakukannya secara ikhlas, tulus, dan konsisten. Berikut amalan-amalan ringan dengan pahala yang besar.

Mendoakan Orang Lain
Mendoakan kebaikan untuk orang lain, terutama orang tua, saudara, dan teman-teman termasuk dalam amalan yang mendatangkan pahala besar. Maka perbanyaklah mendoakan orang lain dalam kebaikan dan hindari mendoakan mereka dalam keburukan.

Abu Darda RA mengatakan, Rasulullah SAW bersabda, "Doa seorang muslim yang diperuntukkan kepada saudara (seiman)-nya dengan tidak memperlihatkannya adalah mustajabah, di atas kepadanya ada malaikat yang bertugas setiap kali dia mendoakan kebaikan untuk saudara (seiman)-nya, maka malaikat tersebut mengatakan, 'Semoga dikabulkan dan bagimu seperti apa yang diucapkan'".

Dalam riwayat itu disebutkan, doa yang dipanjatkan kepada orang lain secara diam-diam adalah doa yang mustajab.

Membaca Satu Huruf Al-Qur'an
Membaca Al-Qur'an dapat dilakukan dalam kegiatan sehari-hari, seperti seusai salat atau ketika di waktu luang. Al-Qur'an adalah bacaan yang mulia dan sangat dianjurkan untuk membaca serta mengamalkannya.

Ibnu Mas'ud RA berkata, Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa yang membaca satu huruf dari Al-Qur'an, maka baginya satu kebaikan. Satu kebaikan itu dibalas dengan sepuluh kali lipatnya. Aku tidak mengatakan alif laam miim itu satu huruf, tetapi aliif itu satu huruf, laam itu satu huruf, dan miim itu satu huruf". (HR Tirmidzi, no. 2910)

Bersedekah
Ada hak yang dimiliki orang lain dari sebagian harta yang kita miliki. Untuk itu, kita diwajibkan untuk bersedekah terutama kepada mereka yang membutuhkan. Keutamaan bersedekah adalah Allah akan memberikan balasan dan melipatgandakan kebaikan kita, serta menghargai pengorbanan kita saat memberikan sebagian dari harta kita di jalan Allah SWT.

“Dan didirikanlah shalat, tunaikanlah zakat, dan berikanlah pinjaman kepada Allah pinjaman yang baik. Kebaikan apa saja yang kamu perbuat untuk dirimu niscaya kamu memperoleh (balasan)nya di sisi Allah sebagai balasan yang paling baik dan yang paling besar pahalanya” (QS. Al-Muzzammil: 20).

Memberi salam
Mengucapkan salam kepada sesama muslim dengan tulus adalah tindakan yang dianjurkan dalam Islam, dan menciptakan rasa kedekatan serta komunikasi.

Memberi salam kepada seseorang hukumnya sunnah. Sedangkan, menjawab salam hukumnya wajib kecuali pada tempat-tempat yang terlarang, dan pada orang-orang tertentu.

“Apabila orang-orang beriman kepada ayat-ayat kami itu datang kepadamu, maka katakanlah; Salamun 'alaikum (mudah-mudahan Allah melimpahkan keselamatan kepada kamu) Tuhan telah menetapkan atas diri-nya kasih sayang”. (QS. Al-An’am: 54).

Senyum
Dalam Islam, senyum adalah amalan yang paling mudah dilakukan. Selain dinilai sebagai ibadah, senyum juga dapat menyebarkan kebahagiaan, dan hubungan baik sesama manusia.

Abus Dzar RA berkata, Rasulullah SAW bersabda, “Senyummu di hadapan saudaramu (sesama muslim) adalah (bernilai) sedekah bagimu.” (HR Tirmidzi)

Mengucap Bismillah
Setiap aktivitas yang dimulai dengan mengucap “Bismillahirrahmanirrahim” akan mendatangkan pahala yang besar. Meski dinilai sederhana, tetapi jika dilakukan dengan kesadaran dan ketulusan akan Allah, maka bisa mendatangkan pahala yang besar.

Hal ini ditegaskan dalam suatu hadis yang menyatakan setiap muslim yang mengucap basmalah akan dicatat baginya 400 kebaikan.

“Tidak ada dari seorang hamba yang membaca kalimat bismillah, kecuali Allah memerintahkan malaikat mencatat amal untuknya empat ratus kebaikan”. (HR Muslim)


(Rini)

#Amalan #Islam #Religi #Global #Gayahidup #LifeStyle