Breaking News

Mahfud MD Tegaskan Mentan SYL Sudah Jadi Tersangka Korupsi

Syahrul Yasin Limpo 

D'On, Jakarta,-
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD menegaskan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) sudah berstatus menjadi tersangka korupsi.

"Dia sudah ditetapkan tersangka...resmi ketersangkaannya itu sudah digelar," kata Mahfud di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (4/10/2023).

Namun, Mahfud mengakui tidak mengetahui di mana keberadaan Mentan SYL. Namun, ia meyakini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mampu mengambil langkah-langkah yang harus ditempuh.

"Ya mudah-mudahan bisa segera ketemu. Orang sekelas menteri tidak mudah juga menghilang begitu. Kalau menghilang dalam arti menghindari aparat atau lari, saya kira tidak mudah," ujar Mahfud.

Mahfud sendiri menegaskan tidak ingin menduga-duga jika Mentan SYL menghindar dari proses hukum yang tengah berjalan di KPK.

"Ini baru bisa dibilang menduga kalau sudah dinyatakan DPO (daftar pencarian orang/buronan) oleh aparat. Ini kan belum DPO, kita tunggu informasi saja dahulu," tegasnya.

Sementara, Presiden Joko Widodo (Jokowi) malah menyuruh wartawan untuk menghubungi Mentan SYL untuk menanyakan keberadaan politisi Partai Nasdem tersebut. Jokowi menyampaikan akan menunggu kepulangan Mentan Syahrul ke Indonesia.

KPK diketahui sedang menyelidiki sejumlah kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan). SYL diduga hilang kontak di Spanyol, seusai melakukan kunjungan kerja. Bendahara Umum (Bendum) DPP Partai Nasdem Ahmad Sahroni mengatakan, SYL belum pulang ke Tanah Air karena sedang menjalani pengobatan penyakit prostat. Meski demikian, Sahroni menyebut SYL akan kembali pada Jumat (5/10/2023) sesuai perintah dari Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh.


(B1)

#MahfudMD #Korupsi #KorupsiKementan #SyahrulYasinLimpo #SYL