Breaking News

Di Giannantonio Berhasil Naik Podium Perdananya di MotoGP Qatar

Di Giannantonio Naik Podium Perdana dikelas MotoGP

D'On, Qatar,-
Dengan start yang berbeda 180 derajat, Francesco Bagnaia hampir menang di MotoGP Qatar 2023 sementara Jorge Martin malah finis jauh di belakang sang juara bertahan. 

Pole position MotoGP Qatar 2023, Minggu (19/11/2023) di Sirkuit Lusail, diambil oleh Luca Marini (Mooney VR46).

Namun, pusat perhatian akan tertuju kepada persaingan memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2023.

Juara bertahan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) semakin dipepet oleh Jorge Martin (Prima Pramac Racing).

Bagnaia tinggal unggul 7 angka di puncak klasemen menyusul keberhasilan Martin memenangi sprint race Moto GP Qatar 2023 pada Sabtu (18/11/2023).

Di Lusail, Bagnaia menempati grid start di posisi ke-4 sedangkan Martin satu posisi di belakangnya.

Balapan 22 lap dimulai, Bagnaia melejit dan langsung mengambil P1 di tikungan pertama sementara Martin malah mengalami start yang tidak mulus.

Roda motornya terpeleset sehingga dia tersalip beberapa pembalap lain.

Akibatnya, Martin tertahan di posisi ke-8 pada tikungan pertama Sirkuit Lusail.

Bagnaia memimpin di lap 2 diikuti Marini dan Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing)

Martin naik ke P7 setelah rekan setimnya, Johann Zarco, melebar di lap 3.

Jorge Martin kembali memperbaiki posisi di lap 5 di mana dia menyalip Marc Marquez (Repsol Honda) untuk menempati tempat ke-6.

Namun, dia masih berjarak lebih dari 1 detik dari Luca Marini yang anjlok ke P5.

Sementara itu, Francesco Bagnaia masih memimpin diikuti Di Giannantonio, Brad Binder (Red Bull KTM), dan Alex Marquez (Gresini Racing).

Posisi di 6 besar belum berubah memasuki lap 8 dengan Bagnaia hanya unggul kurang dari setengah detik dari Di Giannantonio.

Lap 9, jarak antara Marini dan Martin melebar menjadi lebih dari 2 detik sementara Bagnaia tinggal unggul seperempat detik atas Di Giannantonio.

Martin malah mulai diancam Maverick Vinales (Aprilia) yang naik ke P7 setelah menyusul Marc Marquez.

Martinator mati-matian bertahan tetapi akhirnya tersalip Vinales pada lap 11.

Marquez juga menyusul menyalip Martin yang jadi turun ke P8.

Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, ikut-ikutan mengganggu Martin memasuki putaran ke-12.

Martin bisa mempertahankan diri dan berdua bersama Quartararo menyalip Marc Marquez.

Namun, Martin kemudian tersalip oleh Quartararo sehingga dia tetap berada di P8.

Pembalap Spanyol itu turun lagi ke P9 setelah disalip Jack Miller (Red Bull KTM).

Di depan, Bagnaia terus dipepet oleh Di Giannantonio tetapi masih bisa bertahan.

Sisa 7 lap, 3 posisi terdepan masih diisi Bagnaia-Di Giannantonio-Binder sementara Martin masih tertahan di P9.  

Rekan setim Bagnaia, Enea Bastianini, mengirim pukulan lanjutan buat Martin.

Bastianini menyalip di lap 18 sehingga Martinator turun ke posisi ke-10.

Di Giannantonio menyusul Bagnaia di lap 19.

Bernafsu balas menyalip Di Giannantonio, Bagnaia malah melebar memasuki lap 20 tetapi dia kembali ke lintasan tetap di posisi ke-2.

Di Giannantonio langsung unggul 2,8 detik di posisi terdepan.

Balapan akhirnya selesai dengan kemenangan Fabio Di Giannantonio diikuti Francesco Bagnaia dan Luca Marini yang melengkapi podium.

Di Giannantonio yang kemungkinan tidak akan tampil di MotoGP tahun depan meraih kemenangan pertamanya di kelas utama Grand Prix.

Jorge Martin finis di posisi ke-10 sehingga jaraknya dari Bagnaia di klasemen melebar lagi menjadi 21 poin menuju seri terakhir di Valencia.


(Alang)

#MotoGP #LusailSirkuit #BalapMotor #Olahraga