Breaking News

Ini Daftar Lengkap Tim Pemenangan Anies-Cak Imin, 2 Mantan Menteri Jokowi Bergabung

Pasangan Anies-CakImin Umumkan Daftar Tim Pemenang Nasional

D'On, Jakarta,-
Pasangan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) resmi mengumumkan anggota Tim Pemenangan Nasional di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Anies-Cak Imin (AMIN) menunjuk Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus sebagai ketua tim pemenangan. Adapun, Anies menyebut tim pemenangan tersebut sebagai Tim Nasional (Timnas) dan ketua sebagai Kapten.

"Kapten timnas, bapak Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus, beliau punya riwayat sebagai peraih Adhi makayasa tahun 1994," ujar Anies di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).

Adapun terdapat nama-nama lain di timnas Amin, seperti Sudirman Said, Thomas Trikasih Lembong hingga Azrul Tanjung. Berikut ini nama-namanya:

1. Capt: Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus

2. Co-Capt: Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia, Sudirman Said

3. Co-Capt: Mantan Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Thomas Trikasih Lembong

4. Co-Capt: Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, Al Muzzamil Yusuf

5. Co-Capt: Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, Nihayatul Wafiroh

6. Co-Capt: Pimpinan Garda Matahari, Azrul Tanjung

7. Co-Capt: Ulama pakar Al-Quran, Nasirul Mahasin

8. Co-Capt: Co-founder Tokoped, Leontinus Alpha Edison

9. Co-Capt: Ketua Gerakan Nasional Pembela Fatwa (GNPF) Ulama, Yusuf Muhammad Martak

10. Co-Capt: Budayawan Senior, Ki KTT H Lebdo Nagoro Anom Suroto

11. Co-Capt: Aktivis pergerakan dan pemberdayaan rakyat, Muhammad Jumhur Hidayat

12. Co-Capt: Pengasuh pondok pesantren Langitan, Widang, Tuban, Maksum Faqih

13. Co-Capt: Bupati Bojonegoro dua periode (2008-2013, 2013-2018), Suyoto

14. Sekjen: Direktur Utama Jakarta Experience Board (JXB) (2019-2023), Novita Dewi

15. Bendahara: eks bos Persija, Gede Widiade

16. Tim Hukum Nasional: Pengacara Senior, Ari Yusuf Amir


(fmi)

#TimPemenang Anies-Muhaimin #Pilpres2024 #Pemilu2024 #Politik #nasional