Breaking News

Dinaskerin Dukung Lulusan Terjun Dunia Usaha dan Industri


D'On, Padang (Sumbar),-
Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Padang targetkan lulusan terjun ke (Dudi) Dunia Usaha dan Industri. Dalam hal ini Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Padang, Ferry Erviyan Rinaldi membuka kegiatan pelatihan bagi 10 lulusan SMK bersama LPK Hayati Pratama, Rabu, (6/12/2023).

Kerjasama dengan LPK CV. Hayati Pratama ini berupaya untuk mengurangi pengangguran di Kota Padang. Selain itu juga untuk meningkatkan jumlah sumber daya manusia dari segi kualitas sehingga lebih mudah dalam mencari pekerjaan nantinya.

"Dengan keresahan tingkat pengangguran di kota Padang kita kembali melaksanakan tindak lanjut dari job fair yakni melaksanakan pelatihan terhadap lulusan sekolah yang masih menganggur," ungkapnya saat didampingi Kepala Bidang Penempatan Pelatihan dan Produktivitas Widia Apriyanti.

Kendati dalam Dudi pihaknya bisa mengakomodasi 10 lulusan, ia optimis hal ini mampu membuka kesempatan bagi lulusan lain. 

Selain bekerjasama dengan CV Hayati, Disnakerin Kota Padang juga sudah bekerjasama dengan LPK lainnya sehingga bisa mengurangi pengangguran dan meningkatkan serapan tenaga kerja di Kota Padang. 

"Kerjasama dengan instansi lain sudah kita lakukan, jadi kita targetkan lulusan ini ke dudi atau dunia usaha dan industri. Kita harapkan bisa masuk ke lapangan pekerjaan ataupun mereka yang membuka lapangan pekerjaan sendiri," ujarnya saat didampingi General Manager PT Hayati Pratama Mandiri Hendri Faedzal.

Hadir dalam kesempatan itu, Service Manager LPK CV Hayati Febriyestion yang turut menyampaikan dalam workshop pelatihan mekanik itu pihaknya sudah mempunyai peralatan yang lengkap dan memadai.  Seperti tempat diskusi, bengkel, alat-alat, dilengkapi unit motor semua tipe, dan masih banyak lagi. (DA)