Breaking News

Peran Binmas Dalam Pilkada 2024: Kapolda Sumbar Ajak Perubahan Positif


D'On,Padang (Sumbar),-
Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH, memimpin pembukaan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Fungsi Binmas Tahun Anggaran 2024 di Gedung Bagindo Aziz Chan, Padang, pada Senin, 29 April 2024. Acara ini dihadiri oleh para Pejabat Utama Polda Sumbar, serta tokoh masyarakat dan perwakilan dari berbagai instansi terkait, menegaskan pentingnya peran Binmas dalam menciptakan kondisi keamanan yang kondusif menjelang Pilkada serentak 2024 di Sumatera Barat.

Dalam sambutannya, Kapolda Sumbar menyatakan bahwa Rakernis ini merupakan langkah penting untuk mengevaluasi kinerja Binmas serta mempersiapkan langkah-langkah strategis guna menghadapi tantangan tugas di lapangan. Tema yang diangkat, "Peran Binmas dalam mewujudkan Kamtibmas yang Kondusif dan Presisi guna Mensukseskan Pilkada serentak Tahun 2024 di Provinsi Sumatera Barat", menjadi fokus utama pembahasan.

"Melalui kegiatan rakernis ini diharapkan terjadinya perubahan sikap, tingkah laku dan paradigma di jajaran Binmas dalam pelaksanaan tugas di lapangan," sebut Irjen Pol Suharyono.

Irjen Pol Suharyono menggarisbawahi pentingnya perubahan sikap, tingkah laku, dan paradigma di jajaran Binmas dalam menjalankan tugas di lapangan. Dia juga mengungkapkan harapannya agar kehadiran Binmas dapat memberikan citra Polri yang positif di mata masyarakat, mirip dengan Polisi Bobby di Inggris dan Koban di Jepang.

"Lakukan deteksi dini dan deteksi aksi serta segera carikan solusi terhadap setiap permasalahan yang ada di masyarakat. Karena kita menyadari betul mencegah lebih baik dari pada mengobati," terangnya.

Dalam konteks tersebut, Kabaharkam Polri menciptakan program perubahan untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat, termasuk program Polisi RW yang memungkinkan personel polisi bersentuhan langsung dengan masyarakat untuk merespon potensi permasalahan yang muncul, sebagai langkah deteksi dini guna mencegah gangguan kamtibmas.

Menyikapi Pilkada serentak tahun 2024, Kapolda Sumbar menekankan pentingnya peran Binmas dalam memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang penggunaan hak suara secara langsung, umum, bebas, dan rahasia. Dia juga mendorong para Kasat dan Kanit Binmas untuk memantau isu-isu yang berkembang di masyarakat serta melaksanakan deteksi dini dan aksi terhadap setiap permasalahan yang timbul.

Kapolda Sumbar juga mengingatkan agar tidak ada anggota polisi yang terlibat dalam politik praktis, serta menjaga netralitas Polri dalam menghadapi Pilkada serentak. Dia mendorong peningkatan kerjasama dengan instansi terkait dan tokoh masyarakat untuk membantu kelancaran kegiatan masyarakat dengan penuh tanggung jawab.

Para peserta Rakernis Fungsi Binmas diharapkan mengikuti kegiatan ini dengan serius dan sungguh-sungguh agar dapat memberikan kontribusi maksimal dalam mensukseskan Pilkada serentak tahun 2024.

(*)

#PoldaSumbar #Sumbar #Polri