Breaking News

Joe Biden Mundur dari Pencalonan Pilpres 2024, Kamala Harris Diajukan sebagai Penerus Demokrat

Joe Biden 

D'On, Washington D.C –
Presiden Amerika Serikat Joe Biden, yang telah menjadi tokoh utama dari Partai Demokrat dan pesaing berat Donald Trump, mengumumkan pengunduran dirinya dari proses pencalonan presiden dalam Pilpres 2024. Pengumuman mengejutkan ini disampaikan melalui akun media sosial pribadinya pada Senin (22/7/2024), mengguncang dunia politik Amerika.

Dalam unggahannya, Biden mengucapkan terima kasih kepada Partai Demokrat yang telah memberinya kesempatan untuk memimpin negara. Ia juga berjanji akan memanfaatkan sisa masa jabatannya untuk bekerja semaksimal mungkin demi kepentingan bangsa. "Merupakan kehormatan terbesar dalam hidup saya untuk menjabat sebagai presiden Anda," tulis Biden dalam unggahannya di X @JoeBiden.

Biden menjelaskan bahwa fokus utamanya sebagai Presiden Amerika Serikat menjadi alasan terbesar di balik keputusannya untuk mundur dari pencalonan. Meski hasratnya untuk maju kembali sebagai calon presiden masih sangat besar, Biden merasa bahwa keputusan untuk mundur adalah yang terbaik untuk partai dan negara. "Meskipun saya berniat untuk mencalonkan diri kembali, saya yakin ini demi kepentingan terbaik partai saya dan negara jika saya mundur dan fokus sepenuhnya pada pemenuhan tugas saya sebagai presiden selama sisa masa jabatan saya," tegas Biden.

Dalam unggahannya, Biden juga mengajukan Wakil Presiden Kamala Harris sebagai penerusnya dari Partai Demokrat. Biden menyampaikan dukungannya yang penuh kepada Harris, yang ia pandang sebagai sosok tangguh untuk menghadapi Donald Trump dalam Pilpres mendatang. "Hari ini saya ingin menawarkan dengan seluruh dukungan kepada Kamala untuk menjadi kandidat dari Partai Demokrat dalam Pilpres tahun ini, ini adalah waktunya kita bersama-sama dan mengalahkan Trump," ujar Biden.

Keputusan Biden untuk mundur datang setelah berbagai tantangan dari rival utamanya, Donald Trump. Selain itu, Biden juga menghadapi kritik dari internal Partai Demokrat, terutama setelah penampilannya dalam debat pada 27 Juni lalu yang dinilai kurang memuaskan. Elektabilitas Biden semakin menurun setelah insiden penembakan yang dialami Trump saat berkampanye, yang justru meningkatkan simpati publik terhadap Trump.

Dengan maju sebagai calon presiden dari Partai Demokrat, Kamala Harris mencatat sejarah sebagai wanita kulit hitam dan keturunan Asia-Amerika pertama yang maju dalam kontestasi Pilpres Amerika Serikat. Harris dikenal sebagai sosok yang tegas dan berpengalaman, serta memiliki rekam jejak yang solid dalam berbagai isu kebijakan publik.

Pengunduran diri Biden dan pencalonan Harris menjadi peristiwa penting dalam sejarah politik Amerika, yang diperkirakan akan mempengaruhi dinamika kampanye Pilpres 2024. Banyak yang berharap bahwa Harris akan mampu membawa Partai Demokrat meraih kemenangan dan melanjutkan visi yang telah dibangun oleh Biden selama masa jabatannya.


(Tirto)


#Internasional #JoeBiden #PilpresAmerikaSerikat #KamalaHaris